Sabtu, 23 April 2022

REVIEW BUKU LO NGERTI SIAPA GUE - SOPHIA MEGA

 

(Sumber: Togamas) 

Judul Buku : Lo Ngerti Siapa Gue
Penulis : Sophia Mega
Penerbit : Metagraf
Tebal :  104 halaman
Tahun Terbit : 2020
Kategori : Non-Fiksi, Self Improvement
My Rated : 4/5



Hallo, Sobat Reader !
Kali ini aku mau mengulas buku yang bisa kamu jadiin acuan membangun personal branding di media sosial maupun di kehidupan tatap muka. Buku ini judulnya Lo Ngerti Siapa Gue karya Sophia Mega.

#DESKRIPSI
Media sosial bukan tentang seberapa banyak follower atau menjadi selebgram. Meskipun pada kenyataannya pikiran untuk selalu menjadi yang terbanyak pengikutnya selalu muncul.

Namun, ada alternatif lain dalam menggunakan media sosial, yaitu menciptakan personal branding yang memberi manfaat dalam kehidupan kita. Dengan menyadari hal tersebut, kita bisa menjadi diri sendiri tanpa perlu dituntut untuk menjadi orang lain sehingga kita dan orang lain akan mengerti siapa diri kita sepenuhnya.

#ULASAN
Pernah gak, kamu memfollow instagram orang dan suka mengikuti konten-kontennya karena kamu merasa mendapat value or just positive vibes, lalu konsep dan cara dia menyampaikan itu ‘ngena’ banget? Kalau pernah, menurut Sophia Mega, berarti orang tersebut berhasil membangun personal branding di instagramnya yang ‘dia banget.’


Nah, sebenarnya penting gak sih membuat personal branding di medsos kita? Menurut Sophia Mega, penting, karena itu bisa mendatangkan manfaat tidak hanya bagi diri kita tapi juga orang lain. Ya secara pragmatis orang jadi mengerti siapa diri kita ‘sebatas’ melihat media sosial kita dan ini jadi penting kalau kita sedang melamar pekerjaan, misalnya. Tapi perlu dibedakan yaa antara personal branding dengan ‘pencitraan.’ Kalau personal branding itu sebenarnya sudah ada di diri kita masing-masing tinggal bagaimana memaksimalkannya saja, jadi fokusnya di kompetensi, karakter dan jangka waktunya lama. Sedangkan pencitraan itu lebih ke dibuat-buat gitu, lebih parahnya orang itu hanya ingin dikenal citra baiknya saja padahal gak punya kompetensi dan ini biasanya hanya berlangsung sesaat.


Lalu, sudahkah kamu membangun personal branding di media sosialmu? Jika belum dan butuh referensi bacaan, buku ini aku rekomendasiin banget! Di buku ini, Sophia Mega bakal ngejelasin cara membangun personal branding yang kuat, baik di kehidupan online maupun tatap muka. Khusus di kehidupan online, penulis menekankan pentingnya manajemen diri saat menghadapi krisis bermedia sosial seperti self obsession, membandingkan diri sendiri dengan orang lain, dan respon-respon netizen yang diluar kendali kita. Nah, semua itu dijelasin dengan sederhana plus ada gambar-gambar yang bikin pembaca jadi mudah memahaminya. 


Jadi, buku ini bakal membantu kita membangun personal branding yang “lo ngerti siapa gue” banget tanpa jadi selebgram. Sebab, sejatinya kita mampu menyampaikan value diri kita dengan efektif. 


“Personal branding bukan soal kita mengemas diri, tapi memaksimalkan karakter kita. Jadi apa yang sebenarnya sudah ada di dalam diri kita harus kita maksimalkan lagi. Sehingga apa yang ada dalam diri kita tersebut menjadi personal brand yang kuat. Sebenarnya setiap orang sudah memiliki personal brandnya sendiri, memiliki kompetensi, standar dan gaya yang membuat seseorang khas dan relevan terhadap orang lain.”


“Kompetensi diri atau skill menyampaikan nilai-nilai diri itu mudah dipelajari, tapi jika etikanya buruk maka akan susah diperbaiki. Etika yang buruk biasanya akan sering mematahkan kompetensi diri yang sudah baik. Ini berlaku baik di media online maupun dunia tatap muka. “



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salam, Sobat Reader ! Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan tinggalkan komentar, kesan atau pesan :)