Sabtu, 20 Maret 2021

REVIEW BUKU HOW TO STOP FEELING LIKE SH*T - ANDREA OWEN

 


Judul Buku : How To Stop Feeling Like Sh*t

Penulis : Andrea Owen

Penerbit : Shira Media

Tebal :  243 halaman

Tahun Terbit : 2019

Kategori : Non-Fiksi, Self-Improvement

My Rated : 3,5/5


Hallo, Sobat Reader ! Kali ini aku mau mengulas buku yang akan membantu para pembaca untuk tidak ‘feeling like sh*t’. Judulnya, How To Stop Feeling Like Sh*t, pada intinya adalah buku yang bertujuan membantu pembaca mengenali 14 jenis perilaku / pikiran / kebiasaan yang merugikan dan berusaha menggantinya dengan yang lebih baik.

Buku ini ditulis oleh Andrea Owen yang merupakan pendiri yourkickasslife.com , dia membimbing dan melatih para perempuan tentang kehidupan. Jadi, dalam buku ini berkaitan erat dengan kehidupan Andrea dan kisah-kisah dari para 'pasien' nya. Secara khusus buku ini ditujukan untuk perempuan, tetapi sebagai pembaca aku merasakan beberapa kebiasaan yang diangkat pernah / sedang aku alami dan pesan-pesan yang disampaikannya pun bermanfaat bagi semua orang.

Buku ini terbagi dalam 16 bab, 14 bab membahas kebiasaan buruk yang menyebabkan feeling like shit dan 2 bab terakhir sebagai refleksi dan penutup. 

Di setiap bab, penulis mengenalkan tentang kebiasaan buruk ini, bagaimana kebiasaan ini berdampak buruk bagi diri sendiri maupun orang lain dan pastinya berdampak pada kebahagiaan kita. Kemudian mencari darimana semua ini berasal, karena kita tidak dapat membereskannya jika kita tidak secara spesifik melihat di titik mana kekacauan ini bermula. 


Sebagian besar waktu Anda habiskan untuk membandingkan kehidupan sehari-hari Anda dengan sangat sedikit momen yang dipilih orang-orang di media sosial untuk mereka tunjukkan kepada dunia.

-Andrea Owen


Penulis juga menghadirkan solusi untuk memperbaikinya. Hal pertama yang harus dilakukan adalah sadar. Menyadari dan mengakui apa yang kita rasakan, jika kita bisa menyadarinya maka lebih mudah untuk memperbaikinya, karena sejatinya kesadaran adalah setengah pertempuran.

Di setiap akhir bab, akan ada beberapa pertanyaan berkaitan dengan apa yang sudah dibahas, yang ditujukan untuk mengusik pikiran kita. Ketika aku mencoba menjawab pertanyaan ini, pada beberapa pertanyaan jawabannya, "ohh iya ini aku,, ohh kadang aku begini kalau sedang...". Inilah yang akan membuat pembaca introspeksi diri.


Tanpa kegagalan tak ada pembelajaran. Tanpa kegagalan, tak ada peningkatan. Tanpa kegagalan, tak ada kreativitas atau perubahan. Jika Anda berhenti membuat kesalahan, Anda berhenti belajar dan tumbuh. Kegagalan harus dirangkul sebagai bagian dari proses untuk membuat kita menjadi lebih baik.

-Andrea Owen

Meskipun beberapa hal tidak terjadi padaku, atau bukan kebiasaanku, buku ini tetaplah layak untuk dibaca untuk mencegah melakukan kebiasaan-kebiasaan itu di suatu hari nanti. Yahh,,, harus diakui terjemahan buku ini cukup membosankan, banyak sekali kata-kata yang tidak pada tempatnya, jadi aku sering harus membacanya berkali-kali agar menangkap maksudnya. 


Buku ini soal bagaimana mengambil tindakan. Tak semata-mata membaca cara bertindak dan berpikir, "Hmmm... itu terdengar bagus." Tidak. Ini tentang berpikir, "Hmmm... itu terdengar bagus, dan itu terdengar sedikit tidak nyaman. Akan aku lakukan itu. Dan aku mungkin saja akan berbuat kacau. Tapi aku akan terus berusaha karena aku lelah merasa seperti sampah."

-Andrea Owen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salam, Sobat Reader ! Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan tinggalkan komentar, kesan atau pesan :)