Minggu, 21 Februari 2021

REVIEW BUKU CINTA PAKET HEMAT - RETNI SB

 


Judul Buku : Cinta Paket Hemat

Penulis : Retni SB 

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Tebal :  280 halaman

Tahun Terbit : 2007

Kategori : Fiksi, Novel

My Rated : 3,5/5


Hallo, Sobat Reader ! Kali ini aku mau mengulas novel kisah cinta seseorang yang penulisnya bilang ‘hemat’, Cinta Paket Hemat. Novel ini berisi kisah cinta seorang wanita karier, perantauan dari Kalimantan yang menghabiskan hidupnya di tengah hiruk-pikuk Ibukota Jakarta. Namanya adalah Pipit.

Kisah itu dibagi menjadi 26 bagian yang mengisahkan perjalanan cinta secara urut mulai dari karier, musibah, suka-duka, lika-liku sampai pada menemukan cinta sejati di akhir kisah ini. 


"Aku hanyalah aku. Bisa tak berdaya. Bisa tak tau mau apa dan bagaimana. Bisa menjadi buntu. Seperti sekarang..." 
-Retni SB


Sebenarnya secara cerita menurutku tidak terlalu spesial, namun ada hal yang menjadi bumbu sedap kisah ini adalah keberadaan Lio, bocah laki-laki berumur 5 tahun, penderita autis, yang akan mewarnai kisah hidup si Pipit. 

Kisah-kisah ini ditulis Kak Retni dengan bahasa yang ringan, di selingi sesekali dengan bahasa daerah (Jawa, Kalimantan) tetapi di kasih juga terjemahannya di bagian bawah, sehingga pembaca mudah memahaminya.

Dari covernya warna cokelat dan ada sebuah kotak. Mungkin maksudnya adalah "paket". Sedangkan tas menggambarkan seorang Pipit yang pekerja keras namun tetap tidak menghilangkan karakter khas wanitanya. Ada pula kamera yang menggambarkan sosok Aries sebagai seorang jurnalis. Siapakah Aries ? Bacalah bukunya... hehe.

Aku akan selalu ingat pesan ini, terutama ketika sedang berlibur ke suatu tempat :

 

"Jangan meninggalkan sesuatu, selain jejak kaki. Jangan mengambil sesuatu, selain gambar. Jangan membunuh sesuatu, selain waktu."

-Retni SB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salam, Sobat Reader ! Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan tinggalkan komentar, kesan atau pesan :)